Pages

Jumat, 20 April 2012

#PENDEKAR212

Upcoming Event:
PENDEKAR 212

@akhdannur pamflet

Acara #PENDEKAR212 merupakan annual event yang diselenggarakan oleh SMAN 6 Bogor dalam rangka memperingati Hari Kartini dan Hari Pendidikan yang dikemas menjadi satu acara dalam satu hari. Jika tidak ada alang merintang, #PENDEKAR212 tahun ini rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 27 April 2012. 

Ada Apa aja sih di #PENDEKAR212 tahun ini?
Yang paling spesial dan tentunya sangat dinanti-nanti pasti penampilan salah satu penyanyi solo wanita Indonesia yang lagi hits banget, Raisa Andriana! Bukan cuma Raisa aja. Musicmate, Hidden Message dan Unromantic juga ngga mau kalah! Mereka juga akan turut serta menghibur kita semua di acara #PENDEKAR212 tahun ini. 
Selain hiburan dan penampilan-penampilan, #PENDEKAR212 tahun ini juga akan dimeriahkan dengan beragam lomba yang diperuntukkan bagi seluruh Siswa SMAN 6 Bogor kecuali kelas XII. Lombanya Apa aja?

Nih :
  • Mini Drama               : Pada lomba ini, Setiap Kelompok terdiri dari satu kelas yang dipasangkan dengan satu kelas lainnya sesuai drawing yang telah dilakukan oleh panitia sebelumnya. Setiap kelompok diminta menampilkan sebuah mini drama berkaitan dengan hari kartini dan hari pendidikan di dua tahap seleksi. Kelompok yang lolos dari seleksi pertama maka akan melaju ke seleksi kedua atau seleksi tahap akhir dimana pada seleksi tersebut akan diumumkan pemenangnya.
  • Speech Contest         : Untuk lomba yang satu ini, ngga perlu dijelasin panjang lebar, kan? Yang jelas, sama seperti mini drama, setiap peserta speech contest harus melalui dua tahap seleksi. Peserta yang lolos dari seleksi pertama akan otomatis melaju ke seleksi tahap akhir atau seleksi penentuan juara.
  • Supersix Got Talent   : Lomba yang satu ini merupakan lomba pencarian bakat bagi seluruh siswa/i SMAN 6 Bogor. Setiap peserta, baik individu maupun kelompok, diperbolehkan menampilkan apapun bakat mereka. Sama seperti lomba-lomba lainnya, Supersix Got Talent terdiri dari dua tahap seleksi. Dimana pada seleksi kedua akan ditentukan siapa pemenangnya.
"Kalau gue alumni atau bukan anak SMAN 6 Bogor gimana caranya supaya bisa ikut serta?"
Tentu kalian ngga bisa ikut serta dalam ketiga jenis lomba diatas karena lomba-lomba itu hanya diperuntukkan bagi Siswa SMAN 6 Bogor. Tapi tenaaaaanngg, Kalian tetep bisa ikut menikmati hiburan dan penampilan-penampilan dari Raisa, Hidden Message dan Unromantic. Gimana caranya? Karena satu dan lain hal, kami pantitia #PENDEKAR212 tidak memperjual-belikan tiket untuk umum. Maka dari itu, kami hanya menyediakan 100 tiket GRATIS yang dibagi kedalam: 50 tiket gratis untuk para Alumni SMAN 6 Bogor dan 50 tiket gratis untuk umum. Dengan melalui serangkaian proses agar dapat memperoleh 50 tiket gratis untuk umum, akhirnya kami sudah memperoleh 50 nama yang berhasil mendapatkan tiket gratis #PENDEKAR212 (nama-nama pemenang selengkapnya cek disini). Congratss ya ditunggu loooohh :D 

So, tunggu Apa lagi? You won't regret!!!
Be There Guys :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar